Siap Buka Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan, UPGRIP Gelar Workshop Manajemen Pendidikan Kedokteran

Siap Buka Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan, UPGRIP Gelar Workshop Manajemen Pendidikan Kedokteran

Palembang – Humas UPGRIP

Universitas PGRI Palembang (UPGRIP) sebagai salah satu Perguruan Tinggi bergengsi di Sumsel, terus melakukan berbagai akselerasi saat ini dalam rangka pembukaan Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan (FKIK) yang ditargetkan bisa dibuka pada tahun 2024.

Guna melakukan percepatan tersebut UPGRIP melakukan berbagai upaya. Setelah beberapa hari lalu menggelar Focus Group Discussion (FGD), kali ini UPGRIP menggelar Workshop Manajemen Pendidikan Kedokteran dengan menghadirkan dr. Oktafany, M.Pd.Ked dari FK UNILA sebagai narasumber di Gedung FKIK Universitas PGRI Palembang Lantai 2, Sabtu, (16/3/2024).

Kegiatan bertema “Membangun Institusi Kedokteran Yang Unggul” ini dibuka langsung oleh Pembina BPH PB PGRI pada UPGRIP sekaligus Ketua Provinsi PGRI Sumatera Selatan Dr. H. Ahmad Zulinto, S.Pd., M.M.

Turut hadir Ketua BPH PB PGRI pada Universitas PGRI Palembang Dr. Hj. Meilia Rosani, S.H., M.H., Rektor Universitas PGRI Palembang Assoc. Prof. Dr. H. Bukman Lian, M.M.,M.Si., CIQaR diwakili oleh Wakil Rektor II Assoc. Prof. Dr. Yasir Arafat, S.E.,M.M., Wakil Rektor III Assoc. Prof. Drs. Sukardi, M.Pd., Kepala BAUK3ORTALA, Para Dekan, Kepala BPAAM, Kepala LPPKM, Kepala BPM, Direktur Program Pascasarjana dilingkungan Universitas PGRI Palembang, ketua panitia Prof. Dr. dr. Yuwono, M.Biomed., para calon dosen FKIK, serta tamu undangan lainnya.

Pada kesempatan tersebut Dr. H. Ahmad Zulinto, S.Pd., M.M mengatakan bahwa Pengurus PGRI Sumsel sekaligus Pembina BPH Pada UPGRIP sangat mendukung FKIK dibuka secepatnya pada 2024. Untuk itulah berbagai dukungan akan terus dilakukan.

“Dan kami ucapkan terima kasih kepada Universitas PGRI Palembang yang terus melakukan akselerasi hingga saat ini. Salah satunya adalah kegiatan Workshop ini. Karena kegiatan ini menjadi langkah yang sangat positif terutama untuk pendidikan khususnya di profesi dokter dan ilmu kesehatan dan menyambut baik kegiatan tersebut karena dengan harapan dapat mencetak dokter-dokter yang berkualitas dan bermutu. Para dokter yang dihasilkan dari FKIK UPGRIP nantinya tidak hanya para dokter yang cerdas dan berdedikasi tinggi namun juga memilik attitude/prilaku yang baik.

“Dan hari ini kita menggelar Workshop Manajemen Pendidikan Kedokteran. Jadi, salah satu kunci transformasi adalah tersedianya SDM yang kompeten sesuai fungsi dan bidangnya masing-masing sehingga diperlukan peningkatan kapasitas SDM yang berkualitas. Mudah-mudahan semua komponen yang terus kita lakukan, FKIK yang dinantikan oleh masyarakat ini akan segera dibuka di tahun ini,” ujarnya.

Kalender

March 2024
M T W T F S S
 123
45678910
11121314151617
18192021222324
25262728293031

Kategori Post