Jalin Kerja Sama dengan Pemkab Bangka Barat, Universitas PGRI Palembang Beri Kemudahan Kuliah dan Beasiswa
Palembang, Humas_UPGRIP – Universitas PGRI Palembang dan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangka Barat resmi menjalin kerja sama. Kerja sama ini tertuang dalam Memorandum of Understanding (MoU) yang ditandatangani Rektor Universitas PGRI Palembang Dr H Bukman Lian, MM, MSi, CIQaR dan Bupati Bangka Barat H Sukirman, SH, Senin (17/1/2022). Hadir dalam acara tersebut Dekan FKIP Universitas PGRI Palembang Assoc Prof Dr Dessy Wardiah, MPd, CIQaR, Wakil Dekan II Liza Murniviyanti, MPd, Asisten 1 Bidang Pemerintahan dan Kesra Bangka Barat Drs Ridwan, MSi, Kabag Pemerintahan M Herli, SAP, Kepala Bappelitbangda HM Effendi, SH, MM, Kepala BPKAD Abimanyu, SEAK, Mec, Dev, Kepala Dinsos Suradi, …
Yudisium dan Lantik Sarjana Baru, FKIP Universitas PGRI Palembang Terus Tingkatkan Kualitas Lulusan
Palembang, Humas_UPGRIP – Pertambahan mahasiswa yang semakin tinggi di Universitas PGRI Palembang, membuktikan jika kepercayaan masyarakat semakin meningkat terhadap kampus biru yang dikenal dengan Cyber University ini. Guna menjaga kualitas dan kuantitas lulusan, Dekan FKIP Universitas PGRI Palembang Associate Professor Dr Dessy Wardiah, MPd, CIQaR menyatakan pihaknya terus meningkatkan kompetensi sumber daya manusia (SDM) dan selalu mengikuti semua perkembangan dan tuntutan pendidikan mulai dari kebijakan yang diberikan pemerintah. “FKIP UPGRI terus meningkatkan kompetensi dan kualifikasi dosen dengan target tahun 2024 seluruh dosen di lingkungan FKIP 40 persen memiliki kualifikasi gelar doktor. Dengan percepatan tersebut harapan kami ilmu yang mereka dapatkan …
41 Mahasiswa Fakultas Sainstek Universitas PGRI Palembang Ikuti Pelatihan Penulisan Skripsi
Palembang, Humas_UPGRIP – Guna memberikan pembelajaran dan pengetahuan penulisan skripsi sesuai kaidah ilmiah, Fakultas Sains dan Teknologi (Sainstek) Universitas PGRI Palembang menggelar Pelatihan Penulisan Skripsi. Kegiatan Pelatihan Penulisan Skripsi yang digelar di Gedung Perpustakaan Aula Drs Usman Madjid, Jumat (14/1/2022), diikuti sebanyak 41 mahasiswa dari dua Program Studi Program Studi (Prodi) Fisika dan Biologi Fakultas Sainstek. Acara pembukaan kegiatan pelatihan dihadiri Rektor Universitas PGRI Palembang Dr H Bukman Lian, MM, MSi, CIQaR, Dekan Fakultas Sainstek Dr Syaiful Eddy, MSi, CIQnR, Wakil Dekan Dr Andi Arif Setiawan, MSi. Turut hadir Ketua Program Studi Dewi Novianti, MKes, Ketua Program Studi Fisika Jumingin, …
Tingkatkan Kualitas Penulisan Skripsi, FEB Universitas PGRI Palembang Gelar Pelatihan
Palembang, Humas_UPGRIP – Guna meningkatkan kualitas dan mengantisipasi plagiat dalam penulisan skripsi dan meningkatkan kemajuan ilmiah serta budaya penelitian bagi mahasiswa, Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas PGRI Palembang kembali menggelar pelatihan Penulisan Skripsi. Kegiatan pelatihan yang dipusatkan di Gedung Business and Science Center Aula H Aidil Fitri Syah Universitas PGRI Palembang, Kamis (13/1/2022), menghadirkan narasumber yakni Rektor Universitas PGRI Palembang Dr H Bukman Lian, MM, MSi, CIQaR, Plh Dekan FEB Universitas PGRI Palembang Edduar Hendri, SE, MM, Rismansyah, SE, MSi, Erdiansyah, SE, MSi, Adie Kurbani, SE, MM, Emma Lilianti, SE, MSi, Reva Maria Valianti, SE, MPd, MM, Ninin Non …
BEM FKIP Universitas PGRI Palembang Kembali Gelar Dekan CUP 2021
Palembang, Humas_UPGRIP – Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas PGRI Palembang bekerja sama dengan Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM), Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS), dan 13 Program Studi (Prodi) yang ada di lingkungan FKIP, kembali menggelar Dekan Cup 2021. Kegiatan yang berlangsung dari tanggal 21-28 Desember 2021 memperebutkan piala bergilir Dekan FKIP Universitas PGRI Palembang. Adapun cabang kompetisi yang diperlombakan adalah Duta FKIP, Futsal, Bazzar, Da’I Daiyah, Microteaching, pembawa acara, kuliah umum karya ilmiah, dan baca tulis puisi.ad Acara pembukaan Dekan Cup 2021 yang dipusatkan di lapangan olahraga Universitas PGRI Palembang, Selasa (21/12/2021) dihadiri Rektor Universitas …