Pascasarjana Universitas PGRI Palembang Gelar Pelatihan Penulisan Tesis
Salah satu bentuk keunggulan dan pelayanan kepada para mahasiswa, program Pascasarjana Universitas PGRI Palembang menggelar pelatihan penulisan tesis.
Kegiatan yang dipusatkan di Aula Drs H Aidil Fitri Syah, MM Gedung Science and Business Center Lantai 5 Universitas PGRI Palembang, Jumat (29//3/2019), diikuti mahasiswa semester 2 dari 3 program studi yang ada di Pascasarjana Universitas PGRI Palembang.
Peserta sendiri berjumlah 187 orang terdiri dari 152 orang mahasiswa Prodi Manajemen Pendidikan, 21 orang mahasiswa Prodi Bahasa Inggris, dan 14 orang mahasiswa Prodi Bahasa dan Sastra Indonesia.
Sedangkan pemateri berasal dari para dosen di Pascasarajana Universitas PGRI Palembang di antaranya Dr H Bukman Lian, MM, MSi, Dr Yasir Arafat, MPd, Dr Houtman, MPd, Dr Yessy Fitriani, MPd, Dr Yenny Puspita, MPd, Dr Dessy Wardiah, MPd, dan Dr Tahrun, MPd.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Ketua Umum YPLP-PT PGRI Provinsi Sumsel diwakili oleh Ketua Drs H Lukman Haris, MSi, Rektor Universitas PGRI Palembang, Dr H Bukman Lian, MM, MSi, Wakil Rektor 1, Dr Helmi Haris, MS, Wakil Rektor 2, Dr Yasir Arafat, MM, Wakil Rektor 3, Drs Sukardi, MPd.
Turut hadir Dr Houtman, MPd (Direktur Pascasarjana), Dr Dessy Wardiah, MPd (Dekan FKIP), Adiguna, ST, MSi (Dekan Fakultas Teknik), Dr Yenny Puspita, MPd, Ketua UPT Perpustakaan, Ketua Gugus Penjamin Mutu PPs serta pejabat lainnya di lingkungan Universitas PGRI Palembang.
Ketua Panitia Dr Yenny Puspita, MPd dalam sambutannya menyampaikan kegiatan Pelatihan Tesis mahasiswa program pascasarjana ini merupakan kegiatan akademik.
Menurut dia, tujuannya agar mahasiswa Pascasarjana Universitas PGRI Palembang dapat mengetahui dan memahami secara mendalam sehingga nanti dapat menyelesaikan penulisan tesis secara baik dan tepat waktu sesuai rencana.
Dikatakannya, setelah acara pembukaan ini, nantinya mahasiswa akan dibagi menjadi 4 kelompok yaitu di Aula Drs. H Aidil Fitri Syah, Auditorium R. 406 Science and Business Center, Aula Sriwijaya, dan di Ruang 10 Lantai 3 Gedung PPs.
Sedangkan Ketua YPLP-PT, Drs H Lukman Haris, MSi menyambut baik kegiatan seperti ini serta menyampaikan rasa terima kasih dari yayasan kepada Rektor beserta pimpinan lainnya terkhusus kepada Direktur Pascasarjana beserta jajarannya yang atas terselenggaranya kegiatan ini.
Lukman yakin kegiatan ini merupakan salah satu kegiatan yang ditunggu-tunggu oleh para mahasiswa, karena secara umum para mahasiswa masih ada yang kurang memahami tentang penulisan tesis dan mereka juga sudah cukup lama tidak menulis.
Bahkan, menurut Lukman Haris, ada mahasiswa yang merasa berat untuk menulis dan bahkan ada mahasiswa yang tidak dapat menyelesaikan studinya karena terhambat akan penulisan tesis.
Maka dari itu, pelatihan ini akan sangat penting bagi mahasiswa supaya tesis tidak akan menjadi suatu hambatan dalam menyelesaikan studi.
Sementara itu, Rektor Universitas PGRI Palembang Dr H Bukman Lian, MM, MSi mengatakan, perguruan tinggi yang dipimpinnya ini akan terus berupaya untuk memberikan layanan kepada mahasiswa Pascasarjana, khususnya dengan melaksanakan kegiatan Pelatihan Penulisan Tesis.
Kegiatan ini nantinya, menurut Rektor, akan segera dilanjutkan dengan pembuatan proposal, penerbitan nama-nama dosen pembimbing serta pembimbingan dan seterusnya.
Bukman lebih lanjut menyatakan bahwa penyusunan tugas akhir, tesis bagi mahasiswa biasanya menjadi tugas yang agak sulit. Namun hal itu tidak berlaku di Universitas PGRI Palembang.
Bukman meminta dan menginstruksikan kepada dosen pembimbimg atau bukan pembimbing mempunyai kewajiban untuk membantu mahasiswa menyusun tesis.
“Sembari kuliah, mahasiswa tetap dapat melakukan bimbingan. Mulai hari Senin sampai dengan Kamis juga dapat dilakukan pembimbingan di daerah masing-masing dengan cara berkumpul di satu tempat dan saya akan menugaskan para dosen pembimbing untuk melakukan pembimbingan,” kata Rektor.
Selanjutnya, Bukman meminta para mahasiswa untuk mengikuti kegiatan ini secara baik, sungguh-sungguh, dan bisa menyerap apa yang disampaikan para pembimbing yang berasal dan tamatan dari berbagai universitas dalam dan luar negeri.
Di kesempatan itu Bukman meminta para dosen dan mahasiswa dalam penulisan tesis, harus berpedoman pada Buku Pedoman Penulisan Tesis Pascasarjana Universitas PGRI Palembang sebagaimana yang sudah diberikan.
Dengan demikian pembimbingan diharapkan dapat berjalan dengan baik dan lancar sehingga para mahasiswa dapat menyelesaikan studinya tepat waktu.
Beberapa mahasiswa peserta pelatihan, seperti Imansyah dari Kecamatan Gelumbang mahasiswa Prodi Magister Manajemen Pendidikan dan Badaruddin dari prodi Magister Pendidikan Bahasa Inggris menyatakan rasa senang dan terima kasih mereka atas kegiatan ini.
Keduanya memberikan apresiasi kepada Rektor yang begitu peduli dan perhatian kepada mahasiswa. Dengan layanan seperti ini mereka juga akan mengajak teman-teman mereka yang belum S2 untuk melanjutkan kuliah di Pascasarjana Universitas PGRI Palembang. (hyd)
1 Comment
navigate to this web-site
… [Trackback]
[…] Here you can find 73699 more Info to that Topic: univpgri-palembang.ac.id/2019/03/30/pascasarjana-universitas-pgri-palembang-gelar-pelatihan-penulisan-tesis/ […]
Comments are closed.