Mahasiswa UPGRIP Berkontribusi Bangun Desa Jirak Jaya Muba

Mahasiswa UPGRIP Berkontribusi Bangun Desa Jirak Jaya Muba

Palembang – Humas UPGRIP

Sebanyak 26 mahasiswa Universitas PGRI Palembang (UPGRIP) turut berkontribusi pada pembangunan di Desa Jirak Jaya, Kabupaten Musi Banyuasin.

Hal tersebut diwujudkan melalui Program Kuliah Kerja Nyata (KKN) tahun 2022/2023 yang dilaksanakan oleh mahasiswa UPGRIP dari Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Fakultas Teknik dan Fakultas Sains dan Teknologi.

Dosen Pembimbing KKN Dr. Muhamad Idris, M.Pd mengatakan bahwa KKN merupakan Mata Kuliah lapangan mahasiswa yang dilaksanakan di beberapa Kabupaten dan Kota di Provinsi Sumatera Selatan.

Dan mahasiswa KKN UPGRIP mampu bersinergi dengan pemerintah dan masyarakat di Kecamatan Jirak Jaya, Kabupaten Musi Banyuasin.

“Kegiatan mahasiswa KKN di Desa Jirak Jaya antara lain: melaksanakan seminar nasional teknologi digital, tanaman apotik keluarga, penebaran bibit ikan, pembinaan mental kerohanian warga desa dan lainnya,” ujarnya.

Dikatakannya, respon pemerintah dan warga desa sangat positif, sebagaimana komentar Camat Kecamatan Jirak Jaya Yudi Suhendra, SE., M.Si yang mengharapkan agar sinergi antara perguruan tinggi dengan pemerintah dan warga masyarakat di Kecamatan Jirak Jaya tetap terjalin sehingga dapat mendorong pembangunan fisik dan non fisik di Kecamatan Jirak Jaya, khususnya pembangunan Sumber Daya Manusia.

Pihak pemerintah Kecamatan Jirak Jaya ke depan berharap kegiatan KKN di Desa Jirak Jaya dapat dilanjutkan pada tahun depan sehingga dapat terjadi kegiatan yang berkesinambungan dalam upaya meningkatkan peran serta perguruan tinggi dalam pembangunan di desa.

“Ke depan kami juga berharap semakin positifnya tren pembelajaran dalam pengembangan sisi kognitif, afektif dan psikomotor mahasiswa selama kegiatan KKN dan dapat berimbas pada perubahan prilaku mereka di masyarakat setelah kegiatan berlangsung,” pungkasnya.

Kalender

December 2022
M T W T F S S
 1234
567891011
12131415161718
19202122232425
262728293031  

Kategori Post