Gelar Webinar, Prodi Biologi Fakultas Sains dan Teknologi Universitas PGRI Palembang Hasilkan Alumni Berkualitas

Gelar Webinar, Prodi Biologi Fakultas Sains dan Teknologi Universitas PGRI Palembang Hasilkan Alumni Berkualitas

Palembang, PGRI – Dalam upaya menghadapi tantangan masa depan, Universitas PGRI Palembang makin meningkatkan kualitas, baik di bidang akademik (Pendidikan, Penelitian, dan Pengabdian), maupun non akademik (sarana prasarana, kegiatan kemahasiswa).

Hal ini diupayakan untuk mengedepankan kualitas kampus berbasis mutu yang akan menjadi perguruan tinggi swasta menjadi pilihan utama dalam masyarakat.

Program studi (prodi) yang ada di Universitas PGRI Palembang, salah satunya yaitu Program Studi  Biologi di bawah naungan Fakultas Sains dan Teknologi, yang sudah menghasilkan alumni berkualitas di tengah masyarakat.

Peserta webinar yang digelar Prodi Biologi Fakultas Sains dan Teknologi Universitas PGRI Palembang dengan menggunakan aplikasi zoom/live streaming You Tube, Kamis (18/9/2020).

Alumni Prodi Biologi Fakultas Sains dan Teknologi Universitas PGRI Palembang diketahui banyak mengabdi sebagai  pendidik, dosen, pekerja laboratorium, perkebunan, wirausaha, PNS/ASN di dinas lingkungan hidup, laboratorium Kesehatan di rumah sakit, Palang Merah Indonesia, guru di berbagai SMA wilayah sumsel, dinas-dinas yang ada di pemerintah daerah, industry pertambangan batubara, pembangkit energi panas bumi, perkebunan dan membuka wirausaha pertanian serta lainnya.

Salah satu permasalahan yang dihadapi masyarakat adalah informasi penting mengenai keberadaan Program Studi  Biologi Fakultas  Sains dan Teknologi Universitas PGRI Palembang, untuk menjawab permasalahan tersebut maka Prodi Biologi mengadakan seminar web (online) atau webinar.

Peserta kegiatan webinar sebanyak 156 orang terdiri dari siswa lulusan SMA/SMK/MA, mahasiswa, tenaga pendidik, dan praktisi, sangat antusias mengikuti webinar yang mengambil tema ‘Unsur Hara Organik Fermentasi untuk Meningkatkan Pertumbuhan tanaman’.

Rektor Universitas PGRI Palembang Dr H Bukman Lian, MM, MSi.

Webinar yang digelar di Aula Fakultas Sains dan Teknologi Universitas PGRI Palembang dibuka secara resmi oleh Rektor Universitas PGRI Palembang, Dr H Bukman Lian, MM, MSi dengan menggunakan aplikasi zoom/live streaming You Tube, Kamis (18/9/2020).

Ada empat narasumber menyampaikan materi dalam webinar, yakni Dewi Novianti, SSi, MKes (Ketua Program Studi Biologi Fakultas Sains dan Teknologi Universitas PGRI Palembang), Dian Mutiara, MSi (Dosen Biologi dan Ketua Workshop Prodi Biologi Fakultas Sains dan Teknologi Universitas PGRI Palembang).

Kemudian, Ir Inka Dahlianah, MSi (Dosen Biologi Fakultas Sains dan Teknologi Universitas PGRI Palembang) dan Ella Monica (mahasiswi aktif Fakultas Sains dan Teknologi Universitas PGRI Palembang penerima Hibah Kompetisi Bisnis Mahasiswa Indonesia atau KBMI.

Dewi Novianti, SSi, MKes, Ketua Program Studi Biologi Fakultas Sains dan Teknologi Universitas PGRI Palembang, menyampaikan materi mengenai pengenalan Prodi Biologi dan Prospek Lulusan.

Dekan Fakultas Sains dan Teknologi Universitas PGRI Palembang, Dr Syaiful Eddy, MSi.

Nara sumber kedua, Dian Mutiara, MSi, Dosen Biologi dan Ketua Workshop Prodi Biologi Fakultas Sains dan Teknologi Universitas PGRI Palembang memaparkan paparannya yang bertajuk ‘Pemanfaatan Limbah Rumah Tangga untuk Pembuatan Pupuk Organik’.

Pemateri ketiga Ir Inka Dahlianah, MSi mengenalkan kepada para peserta mengenai prosedur pembuatan pupuk organik dan aplikasinya.

Sedangkan pemateri yang terakhir adalah Ella Monica, mahasiswa aktif Fakultas Sains dan Teknologi Universitas PGRI Palembang penerima Hibah KBMI.

Rektor Universitas PGRI Palembang Dr H Bukman Lian, MM, MSi, dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada para peserta yang telah berkenan untuk mengikuti kegiatan webinar ini dalam rangka menambah pengetahuan.

Rektor juga mengucapkan terima kasih kepada nara sumber yang telah meluangkan waktunya untuk mengisi kegiatan ini.

Pada kesempatan itu, Rektor menegaskan terhitung tanggal 1 September 2020 Fakultas MIPA Universitas PGRI Palembang telah resmi berganti menjadi Fakultas Sains dan Teknologi.

Menurut Rektor, perubahan nama ini penting sekali dalam rangka mengubah image masyarakat yang kesannya menakutkan, sehingga dengan perubahan nama ini kecintaan masyarakat dalam Bidang Sains dan Teknologi menjadi meningkat.

Rektor mengemukakan Universitas PGRI Palembang mempunyai perhatian yang sangat besar bagi masyarakat yang kurang beruntung dalam ekonomi, akan tetapi mempunyai kemauan untuk belajar khususnya dalam bidang Biologi.

Peserta webinar yang digelar Prodi Biologi Fakultas Sains dan Teknologi Universitas PGRI Palembang dengan menggunakan aplikasi zoom/live streaming You Tube, Kamis (18/9/2020).

“Bentuk perhatian tersebut diimplementasikan berupa pemberian beasiswa terbatas atau kuliah gratis. Kegiatan pemberian beasiswa ini telah berlangsung dua tahun dan sekarang masuk di tahun ketiga dengan kuota 15 orang. Selain itu juga ada penawaran kuliah dengan SPP 50 persen dari awal perkuliahan hingga selesai studi,” papar Rektor.

Sementara itu, Dekan Fakultas Sains dan Teknologi Universitas PGRI Palembang, Dr Syaiful Eddy, MSi mengucapkan terima kasih kepada Rektor yang telah memfasilitasi kegiatan webinar.

Kegiatan webinar ini, menurut Syaiful Eddy, sangat bermanfaat bagi para peserta dalam menambah pengetahuan, khususnya dalam bidang Fisiologi.

Di samping itu, webinar ini sebagai media sosialisasi dan promosi atas keberadaan Prodi Biologi Fakultas Sains dan Teknologi Universitas PGRI Palembang.

Syaiful Eddy mengucapkan terima kasih kepada Rektor sebagai Ketua Senat Universitas PGRI telah memutuskan di rapat senat dalam hal penggantian nama Fakultas MIPA menjadi Fakultas Sains dan Teknologi.

Sedangkan dalam laporannya, Ketua Prodi Biologi Fakultas Sains dan Teknlogi Universitas PGRI Palembang, Dewi Novianti, SSi, MKes, menjelaskan, para peserta datang dari MAN 1 Palembang, SMA Al Asriyyah Nurul Iman, SMKN 1 Gelumbang, Poktan Tunas Jaya, IAIN Darussalam Ciamis, MTS Muhammmadiyah 1 Palembang, ITERA, STMIK Nusa Mandiri, SMA Metodis 1 Palembang, Politeknik Teknologi Kimia Industri Medan, STIS Harsy lombok tengah, SMA Meranti Pedaman.

Peserta datang juga dari Unsri,  SMA Unkklab, SMAN 1 Gelumbang, MAN 1 Bekasi, IEC Siak, SMA Islam Teladan Palembang, SMAN 1 Tanjung Lubuk, SMAN 1 Simpang Politeknik Negeri Cilacap, SMA Meranti Pedamaran, SMA Yayasan Bakti Prabumulih, SMP IT Nurul Iman Banjar

Dikatakan Dewi, webinar ini sangat penting, sebab selain membuka wawasan dan pengetahuan peserta, juga mengetahui unsur hara organik fermentasi untuk meningkatkan pertumbuhan tanaman dan peluang kerja.

Webinar ini tambah Dewi, bertujuan menjalin silaturahmi, menambah wawasan, sekaligus sosialisasi keberadaan Fakultas Sains dan Teknologi Universitas PGRI Palembang khususnya Prodi Biologi di Universitas PGRI Palembang.

“Kita berharap dengan mengikuti webinar para peserta memiliki ketertarikan dalam mempelajari ilmu Biologi dan penerapannya khususnya ilmu Fisiologi,” harap Dewi.

1 Comment

  1. … [Trackback]

    […] Find More on that Topic: univpgri-palembang.ac.id/2020/09/25/gelar-webinar-prodi-biologi-fakultas-sains-dan-teknologi-universitas-pgri-palembang-hasilkan-alumni-berkualitas/ […]

Comments are closed.

Kalender

September 2020
M T W T F S S
 123456
78910111213
14151617181920
21222324252627
282930  

Kategori Post

slot gacorslot demoslot gacor 2024joker768togelmarket1togelmarket1togelmarket1togelmarket1slot gopayslot gopayslot deposit pulsa