Pascasarjana Universitas PGRI Palembang Gelar Seminar Nasional Pendidikan
Program Pascasarjana Universitas PGRI Palembang kembali menggelar seminar nasional dengan tema ‘Sinergisitas Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Berorientasi Inovasi dan Kewirausahaan’. Seminar pendidikan yang dipusatkan di Aula Drs H Aidil Fitrisyah, MM Lantai 5 Gedung Science Center Universitas PGRI Palembang, Jumat (3/5/2019), diikuti 437 peserta baik dari dalam dan luar Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), bahkan dari luar negeri. Dalam seminar pendidikan ini menghadirkan empat nara sumber masing-masing Prof Dr Endry Boeriswati, MPd (Universitas Negeri Jakarta) dengan makalah Analisis Kebutuhan Sinergitas Penelitian dan Pengabdian Pada Masyarakat Serta Pengembangan Pembelajaran. Kemudian Prof Dr Nor Aishah Buang (Universiti Kebangsaan Malaysia) dengan judul makalah …