Gelar PKKMB, Fakultas Saintek UPGRIP Ajak Mahasiswa Baru Kembangkan Potensi
Palembang – Humas UPGRIP
Guna memperkenalkan Mahasiswa Baru dengan para Dosen dan Pengelola di Fakultas Sains dan Teknologi (Saintek) Universitas PGRI Palembang (UPGRIP), Fakultas Sainteks menggelar Pengenalan Kehidupan Kampus Bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) Tahun Akademik 2024/2025 Tingkat Fakultas di Gedung Seminar Fakultas Saintek, Kamis (12/9/2024).
PKKMB tersebut dihadiri langsung oleh Dekan Fakultas Saintek Dewi Novianti, S.Si., M.Kes., Wakil Dekan Sainstek Dr. Andi Arif Setiawan, M.Si., Kabag TU Kurniawati, S.Ip., M.Pd., Kassubag Kemahasiswaan, Akademik dan Kerjasama Joni Iswan, S.Sos., M.Si., Ketua Program Studi Biologi Dian Mutiara, M.Si., Ka Lab. Biologi Trimin Kartika, S.Pd., M.Si., Ketua Program Studi Fisika Dr. Dui Yanto Rahman, M.Si., Ka. Lab Fisika Atina, M.Si., Ketua Program Studi Sains Lingkungan Yunita Panca Putri, M.Si., dan Ka.Lab Dr. Wahyu Saputra, M.Si., DPM, Gubernur BEM, HMPS serta tamu undangan lainnya.
Dekan Fakultas Saintek UPGRIP Dewi Novianti, S.Si., M.Kes mengucapkan selamat datang kepada Mahasiswa Baru di Fakultas Saintek. Pihaknya terus berkomitmen untuk memberikan layanan pendidikan tinggi yang berkualitas dan mengembangkan potensi mahasiswa dalam berbagai bidang demi mencapai lulusan yang Unggul, Profesional dan Berkarakter.
“Kami sangat berharap kalian semua dapat menjadi profesional yang kompeten dan berkontribusi dalam pembangunan infrastruktur yang berkelanjutan dan bermanfaat bagi masyarakat luas,” terangnya.
Dikatakannya, melalui PKKMB ini para mahasiswa baru dapat lebih memahami tentang kehidupan dikampus sehingga nantinya dapat dengan mudah berkomunikasi dengan pihak kampus.
“Selain itu, kegiatan ini juga dibarengi dengan pembekalan dari para narasumber yang berkompeten yang dapat memberikan dorongan bagi para mahasiswa baru untuk dapat berprestasi dengan mengembangkan potensi yang ada agar sukses baik di bidang akademik maupun non akademik sehingga dapat berkontribusi bagi kemajuan Fakultas,” ujarnya.
Setelah sesi perkenalan dan sambutan, kegiatan dilanjutkan dengan Laboratory Tour, yang memberikan kesempatan kepada mahasiswa baru untuk mengenal lebih dekat fasilitas laboratorium yang akan mendukung perkuliahan atau proses belajar mereka. Laboratorium yang dikunjungi meliputi Laboratorium Fisika dan Biologi serta Green House.
Mahasiswa baru tampak antusias saat mengikuti tur ini, karena mereka dapat melihat langsung berbagai peralatan dan teknologi yang akan digunakan dalam praktikum dan penelitian di masa depan.
Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan gambaran yang jelas tentang apa yang akan mereka pelajari dan bagaimana mereka dapat memanfaatkan fasilitas yang ada untuk mengembangkan pengetahuan dan keterampilan mereka. Dan kegiatan
dilanjutkan dengan acara ORMAWA, HMPS dan BEM.