Gelar PkM, Dosen FKIP UPGRIP Ajarkan Nasionalisme kepada Siswa SMAN 1 Lempuing Jaya
Palembang – Humas UPGRIP Guna melaksanakan peran Tri Dharma Perguruan Tinggi, maka tim Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) yang terdiri dari dosen FKIP Universitas PGRI Palembang (UPGRIP) menggelar kegiatan sosialisasi kepada siswa dengan tema “Membangun Nasionalisme Peserta Didik SMAN 1 Lempuing Jaya Melalui Empat Pilar Kebangsaan” di SMAN 1 Lempuing Jaya, Jumat (23/9/2022). Kegiatan PkM ini diketuai oleh Ermini, S.H., M.M yang beranggotakan 5 orang Dosen FKIP UPGRIP yaitu Ramanata Disurya, S.H.,M.H, Layang Sardana, S.H.,M.H, Suryati, S.H.,M.H., Sri Husnulwati, S.H.,M.H.dan. Sri Wahyuningsih, M.H., serta dibantu oleh 2 mahasiswa Septi Aryani dari Program Studi Pendidikan Matematika dan Nur Fitri Qhoirunnisa Abdul Malik …