PGSD FKIP Universitas PGRI Palembang Gelar Kuliah Umum On Line Gratis
Palembang, Program Studi (Prodi)Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas PGRI Palembang menggelar kuliah umum online secara gratis, Jumat(12/6/2020) pukul 09.00-12.00. Kuliah umum yang mengambil tema “Pengelolaan Pendidikan di Era Digital Pasca Pandemik Covid-19” disiarkan Live Streaming on Youtube, mendatangkan tiga nara sumber yang berkompeten di bidangnya. Tiga nara sumber itu adalah Dr Candra Cuga, M.Pd. dari Universitas Negeri Gorontalo, Vania Natasia,S.Pd, Gr dari Sekolah Indonesia Kota Kinabalu, Sabah Malaysia, dan Mohd Norazizi, Master of Malay Studies, dar Maktab Rendah Sains Mara Baling, Kedah-Malaysia. Dalam sambutannya saat membuka kegiatan, Rektor Universtias PGRI Palembang, Dr H. …